Sejumlah eks pejabat Bitung eksodus ke Bolmut


Pelantikan Kabinet Makagansa Tuai Kecaman

Pelantikan pejabat eselon II di Pemkab Bolmong Utara (Bolmut) oleh Pnj Bupati Drs HT Makagansa, Sabtu (07/07) lalu, menuai kecaman sejumlah tokoh masyarakat (Tokmas). Ada yang menuding kabinet Makagansa tabrak aturan, ada pula yang mengindikasi hal itu akan berdampak buruk bagi pejabat dari luar daerah yang dilantik.


Sedangkan Tokmas Bolmut, Irwan Thalib SSos menyorot, dengan diakomodirnya PNS dari luar Bolmong, sama saja telah melecehkan perjuangan pemekaran oleh warga Bol-mut.

“Warga Bolmut yang meneteskan keringat, tapi orang lain yang menikmati pemekaran. Ini saya anggap satu bentuk kezaliman,” seloroh Thalib.

Pasalnya dari daftar pejabat setidaknya ada eks pejabat Kota Bitung yang eksodus ke Bolmut seperti Recky Posumah, Jack Salindeho dan Joubert Moningka.
Tanggapan lebih keras lagi disampaikan sesepuh Bol-mong, mantan Wakil Bupati, Ir Hi Sy Mokoginta. Sesuai aturan, PNS dari luar daerah atau propinsi yang masuk Bolmong, harus dinyatakan lulus mutu terlebih dahulu. Tapi ada beberapa PNS dari luar daerah yang dilantik Makagansa, yang tidak mengantongi syarat utama itu.


“Ini jelas telah menabrak aturan dan cacat hukum. Akibatnya pun fatal bagi PNS itu sendiri karena gaji mereka terancam tidak akan dibayarkan. Sebab gaji PNS di daerah pemekaran masih ditanggung Bolmong Induk sesuai daftar dalam APBD,” tegas Mokoginta.


Lebih dari itu, ungkap dia, pejabat yang menempati eselon II di Bolmut sebenarnya sudah ditetapkan bersama oleh Bupati Induk, Pnj Bupati Bolmut lalu disetujui Gubernur Sulut. Kalau diubah lagi, itu ilegal.

“Kami sarankan agar Bupati Induk, Makagansa serta Gubernur Sulut perlu duduk satu meja untuk memperbaiki langkah-langkah yang telah keliru ini. Jangan sampai konflik di Bolmut ini meluas, lalu menghambat perjuangan pemekaran Bolsel dan Boltim,” saran Mokoginta lagi.


Sorotan serupa, yang intinya mengecam Makagansa karena telah berani mengubah apa yang telah ditetapkan bersama, dikumandangkan juga oleh Ketua Forum Solidaritas Aktivis Totabuan, Sehan Ambaru SH, bersama rekannya Lucky Makalalag ST. Keduanya juga menyindir, Pnj Bupati Sitaro Drs Hi Idrus Mokodompit saja tidak egois dengan mendatangkan PNS dari Bol-mong menjadi pejabat eselon II di daerah barunya.(tus)


DAFTAR PEJABAT BOLMUT YANG DILANTIK 



ESELON II : 


1. Drs Iqbal Datunsolang - Asisten Pemerintahan (Ass 1)
2. Drs Asripan Nani MSi - Asisten Adm. & Ekonomi Pembangunan (Ass II)
3. Jouber Moningka - Sekretaris DPRD Bolmut

4. Drs Najib Pontoh - Kepala Bappeda 

5. Ir Saud Kumangki - Kepala Inspektorat Daerah

6. Drs Recky Posumah - Kepala BKD
7. Drs Depri Pontoh - Kepala PMD, KB dan Pemberdayaan Perempuan
8. Drs Hi Erickson Tegila - Kadis Pendidikan

9. Ir Farry Freyke Liwe - Kadis PU 

10. Ir Djakaria Babay - Kadis Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan

11. Drs Robert Tangkawarouw Bonde - Kadishub, Pariwisata, Kominfo

12. Drs Leksi Talibo - Kadis Perindag, Koperasi dan UKM
13. Dr Jan Panigoro - Kadis Kesehatan dan Sosial

14. Drs Faridudin Gumohong - Kadis Kakertrans dan Kependudukan 

15. Ir Martokiharo Mokodompit - Kadis Perikanan dan Kelautan

16. Ir Muh Rudy Mokoginta MTP - Kadistamben

17. Leopold Dalope SE - Kadispenda Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah


ESELON III

1. Drs Karim Lauma - Kabag Tata Praja dan Pemeritnahan

2. Saharudin Pontoh - Kabag Hukum dan Org.

3. Abdul N Maloho SPd - Kabag Humas

4. Ir Suradji - Kabag Ekbang

5. Drs Rukmini Ponongoa - Kabag Kesra

6. Drs Tommy R Tambuwun - Kabag Umum dan Perlengkapan

7. Alex Saranaung SP, MSI - Kepala Kantor Lingkungan Hidup

8. Jack AN Salindeho - Kepala Kantor Kesbang

9. Imran A Tanote - Kepala Kantor Pol PP dan Perlindungan Masy.

10. Drs Abdul Karim Lalisu - Kakan Perpustakaan dan Arsip Daerah

11. Abdul Gani K Tuna SIP - Kepala Tata Usaha Dinas PU

12. Ir Daniel Palilu - Kabid Kehutanan Dinas Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan
13. Sumitro Masuara - Kabag Tata Usaha BKD

Sumber: http://www.hariankomentar.com/arsip/arsip_2007/jul_09/lkBolmong001.html


0 comments: